Campus News, National News, Information for Student, BEM

STIT Muhammadiyah Bojonegoro lakukan aksi Solidaritas: Bela Palestina Kutuk Israel

08 May 2024 08:14
Share
  • action.share.whatsApp
  • action.share.copy

Kutuk Genosida yang dilakukan oleh Israel terhadap Palestina

stitmubo.ac.id - Bojonegoro, 7 Mei 2024 - STIT Muhammadiyah Bojonegoro menggelar aksi solidaritas yang mengutuk keras tindakan Israel terhadap rakyat Palestina. Aksi ini digelar di Jalan Dokter Setyo Budi No. 03, Bojonegoro, mulai pukul 12.00 WIB hingga selesai.



Dok. STIT Muhammadiyah Boijonegoro aksi bela Palestina kutuk Israel

Pengarah aksi, Ahmad Zainul Arifin, M.Pd.I, yang juga menjabat sebagai wakil ketua 3, memimpin rangkaian kegiatan ini dengan penuh semangat dan tekad untuk memberikan dukungan moral kepada rakyat Palestina yang sedang berjuang melawan penjajah Israel.

Acara dibuka dengan pesan dari Ketua STIT Muhammadiyah Bojonegoro, Dr. Ibnu Habibi, M.Pd.I, yang menegaskan pentingnya solidaritas internasional dalam menghadapi penindasan yang dialami oleh rakyat Palestina.

Orasi pertama disampaikan oleh Wakil Ketua 1, M. Arif Susanto, M.Pd.I, yang menyoroti kekejaman yang terus dilakukan oleh Israel di wilayah Palestina. Ia menekankan pentingnya perlawanan dan keberanian dalam menghadapi penindasan.

Sementara itu, orasi kedua disampaikan oleh Ketua Badan Eksekutif Mahasiswa, Salwa Hunaina Azuma, yang menyerukan kepada seluruh masyarakat untuk bersatu dalam menentang kebrutalan yang dilakukan oleh Israel terhadap rakyat Palestina.

Orasi ketiga yang disampaikan oleh perwakilan mahasiswa, Abdul Azis, menggugah kesadaran akan pentingnya solidaritas global dalam memperjuangkan hak-hak rakyat Palestina yang selama ini terpinggirkan.

Orasi keempat datang dari unsur Dosen, Aulia Singa Zanki, yang menyoroti perlunya upaya bersama dari semua pihak untuk mengakhiri konflik yang telah berkecamuk di Palestina selama puluhan tahun.

Setelah rangkaian orasi, dilanjutkan dengan acara teatrikal yang disajikan oleh mahasiswa program studi Pendidikan Islam Anak Usia Dini, dengan tema "Genosida Gaza: Teriakan Keadilan untuk Palestina". Teatrikal ini bertujuan untuk menggambarkan secara visual kekejaman yang dialami oleh rakyat Palestina.

Bagian terakhir dari acara ini adalah doa yang dipimpin oleh Abah H. Ihwanuddin, selaku Wakil Ketua II, yang mendoakan keselamatan dan keberkahan bagi rakyat Palestina serta memohon agar mereka diberikan kekuatan dalam menghadapi cobaan yang mereka alami.

Dengan penuh semangat dan kepedulian, STIT Muhammadiyah Bojonegoro memberikan suaranya dalam mengecam penindasan yang terjadi di Palestina dan mengajak seluruh masyarakat untuk bersatu dalam solidaritas dan keadilan. Semoga aksi ini dapat menjadi pijakan bagi upaya-upaya lebih lanjut dalam memperjuangkan hak-hak rakyat Palestina. (rifsusanto)

Campus News

Show Campus News

National News

Show National News

Information for Student

Show Information for Student

BEM

Show BEM